Mei Penuh Bahagia Di Hati

Standard

balloon-1761634_960_720

Luar biasa ya! Waktu berjalan terlalu cepat sampai-sampai sudah akhir bulan dan saya baru menulis sekali di Mei ini, itu pun baru-baru saja. Padahal sebenarnya, bulan ke lima tahun 2012 menggoreskan cukup kenangan. Ada ulang tahun suami yang ke-31 dan yang paling berkesan tentunya liburan saya dan suami ke Pulau Dewata.

Ya… 5 Mei 1981 seorang bayi laki-laki anak dari pasangan Sainem dan Soemardjo lahir di Balikpapan. Enang, begitu dia biasa di sapa di keluarga, tahun ini berusia 31 tahun. Ulang tahun pertama ketika status sudah menikah dirayakan di kediaman istri di Depok. Siapakah istrinya? Ya saya!

Kebetulan saya juga mau mengadakan acara kumpul keluarga, maka muncullah ide perayaan ulang tahun gabungan. Selain ultah suami, saya pun sekalian merayakan ulang tahun om-tante-sepupu yang ulang tahunnya sudah lewat di kisaran Januari 2012 sampai 5 Mei 2012. Alhamdulillah… Pesta berjalan lancar dan sesuai rencana. Kue ulang tahun, cup cakes dan nasi Tumpeng mewarnai pesta syukuran. Malah, sampe cukup untuk memenuhi perut murid-murid om saya yang dosen (saat itu lagi datang untuk skripsi) dan bapak-bapak yang selesai kerja bakti. Hehehe…

Selain acara tiup lilin, Mei pun makin berkesan dengan liburan saya dan suami ke Bali. Itu pertama kalinya kami mengunjungi Pulau Dewata. Walaupun hanya 3 hari, tapi kami sangat bersenang-senang. Kami mampir ke banyak tempat seperti Bedugul, Uluwatu, Ubud, Kintamani dan Tanjung Benoa. Asik banget!! Mungkin inilah alasan Allah belum kasih saya dan suami momongan, supaya kami puas berduaan dulu. Secara pacaran jarak jauh, dan menikah pun masih jarak jauh karena kerja suami yang di tengah laut.

Ahhh… Saya sangat bersyukur atas karunia dari Allah yang selalu baik terhadap saya dan suami. 🙂

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s