Suka liburan murah dong? Saya juga. Untuk warga Jakarta dan sekitarnya, salah satu tempat wisata yang jadi pilihan karena tidak menguras dompet adalah Kebun Binatang Ragunan. Dulu sekali, di tahun 80-an dan 90-an, Mama Papa sesekali mengajak saya dan Budhy berlibur ke sana. Saya ingat pernah berfoto dengan adik di depan patung gajah; saya ingat pernah panik karena tiba-tiba Papa menghilang, padahal beliau bersembunyi di belakang saya… Sekitar 9 tahun lalu, saya sempat ke Ragunan juga setelah sekian lama. Sayang, kondisinya menyedihkan. Kandang dan binatang tampak nggak terawat, dan sejak saat itu saya sudah ogah ke Ragunan lagi.
Namun, semua berubah sejak negara api menyerang karena sekarang saya punya keponakan. Omar sering main ke rumah, dan kalo ada dia bawaannya pengen ngajak jalan mulu. Minggu lalu, saya memutuskan untuk membawa dia ke Ragunan. Alasannya sederhana. Dekat dari Depok dan tidak mahal.
Saya cukup kaget, Ragunan ternyata sudah banyak peningkatan. Lingkungannya terlihat lebih asri, jalan-jalannya rapi dan kandang hewannya sudah dibenahi menjadi lebih berperikebinatangan!
Nih, beberapa hal yang perlu diketahui kalo kamu mau liburan ke sana:
1. Bawa kartu JakCard. Sistem pembayaran tiketnya sudah nggak pakai uang tunai, tapi dengan men-tap kartu JakCard seperti di stasiun kereta atau halte busway. Kalo nggak punya, bisa beli di loket. Saya membayar Rp. 30,000 untuk mendapat satu kartu JakCard bersaldo Rp. 20,000. Harga tiket dewasa Rp. 4,000 dan anak Rp. 3,000 (di bawah 3 tahun gratis).
2. Unduh aplikasi Ragunan Zoo di Google Play atau di bonbinjkt.indosat.com supaya kamu nggak nyasar selama di dalam lokasi kebun binatang. Ragunan luas, teman. Aplikasi ini juga kasih info harga tiket masuk, jadwal aksi hewan, koleksi foto serta fakta dan kuis tentang binatang.
3. Bawa stroller kalo nggak mau pegel gendong si kecil, dan jangan lupa payung kalau-kalau hujan turun. Pakai sendal atau sepatu yang nyaman biar tumit dan betis nggak lelah.
4. Ragunan menyediakan kios-kios makan yang bersih dan harga terjangkau, tapi kalo mau dapet sensasi piknik silakan bawa nasi dan lauk pauk dari rumah.
5. Berkeliling naik kereta gandeng boleh dicoba. Layanan ini harus membayar lagi. Harga tiket Rp. 7,500 dan anak di bawah 3 tahun gratis. Hanya saja kereta ini nggak ada berhentinya. Padahal akan lebih menarik kalau sistemnya berhenti, lalu dikasih waktu untuk melihat-lihat, lalu jalan lagi. Pengunjung jadi puas menikmati tanpa merasa terlalu capek.
Ngomong-ngomong, udah tau belum kalo Kebun Binatang Ragunan awalnya bernama “Planten en Dierentuin” dan terletak di Jl. Cikini Raya, bukan di Pasar Minggu seperti sekarang? Selain untuk rekreasi, Ragunan ternyata juga berfungsi sebagai konservasi, pendidikan, penelitian, ruang terbuka hijau, daerah resapan air dan paru-paru kota lho. Pantesan wilayahnya luas banget, 140 hektar! Ada 2,025 satwa dan 19,000 pepohonan tinggal dan tumbuh di sini. BANYAK!
Yuk rame-rame mengenal flora dan fauna di Kebun Binatang Ragunan!
Cantik ya Ragunan sekarang. Saya terakhir ke sini waktu kebun binatangnya masih aca kadul. Kesan buruk yang tertinggal lah yang membuat kebun binatang ragunan serasa jauh banget dari Tangerang 🙂
Iya Mbak sekarang sudah rapi banget. Jadi seneng main ke sana. Ayo datang lagi. Hehe…
tiketnya murah meriah bgd ya mbk, tiket bwt naik keretanya jg, iya yah cb kalau keretanya mau behenti bentar, pasti makin klop. masukan nih bwt ragunan.
tengkiu sharenya ya mbk
Semoga makin ke depan makin bagus, karena kalo harus liat binatang ke Taman Safari, jauh dan mahal. Haha…
Terakhir ke ragunan waktu maj ngenalin anak2 ke Ojrahar. Bwahahah… Malah jd Bernostalgia, pingin lesitu lg ah. Dulu belum secantik ini Ragunan nyaa
Boleh boleh mampir sekalian nostalgia. Haaha…
Itu kartu jakcard isi 30rb untuk 1 orang atau beberapa orang. Saya org bekasi dan gak pernah naik busway, dirasa cukup mubazir jika harus beli jakcard yg isi saldonya banyak tp hanya untuk sekali pakai.
Terima kasih tolong di jawab hehe
Satu kartu bisa untuk bayar lebih dari satu tiket. Jadi tidak harus satu pengunjung satu tiket. Selamat jalan-jalan ke Ragunan.