Mario Batali’s Cheese Pasta

Standard

Ada ungkapan bahwa di balik kesederhanaan terdapat hal-hal luar biasa. Dan siapa sangka masakan pasta berbahan sederhana ini mempunyai rasa luar biasa? Diambil dari resep Mario Batali, koki di acara Iron Chef America, cuma dengan modal Rp. 140,000 kamu bisa dapat 8 porsi pasta yang rasanya seenak restoran. Masih ada sisa bahan pula.

Jpeg

Ini untuk satu porsi. Untuk 8 porsi baca bahan-bahannya di bawah ini.

  • 1 bungkus pasta (450 gram) jenis apapun, saya pake fettuccine
  • 10 sendok makan unsalted butter
  • 180 gram keju Parmesan, parut (Jangan ganti jenis meski Parmesan agak mahal, saya beli di Hero sekitar Rp. 102,000 untuk 250 gram.)
  • Garam
  • Lada

Langkah-langkah memasak:

  • Rebus pasta sampai al dente alias gak keras dan terlalu lembek
  • Masukkan 20 sendok makan air panas dari rebusan pasta ke atas wajan di atas kompor menyala, cairkan butter
  • Masukkan pasta yang sudah ditiriskan ke air butter, aduk
  • Tambahkan keju Parmesan, aduk sampai meleleh dan tercampur rata
  • Tambahkan garam dan lada sesuai selera, aduk kembali

Tanpa perlu tambahan apa-apa, cheese pasta ini udah enak banget. (Gambar di atas pake tambahan ayam dan serbuk cabe biar lebih cakep difoto.) Suami saya yang berlidah tradisional pun sampe ikut ngabisin. Harus diakui, kekuatan pasta ini ada di rasa Parmesan yang kuat. Nekat pake cheddar? Pastikan keju dibekukan di freezer selama 24 jam sebelum diparut, supaya teksturnya nggak menggumpal ketika dimasak. Nggak ada unsalted butter? Coba pakai mentega atau margarin biasa tapi kurangi takaran supaya tidak terlalu asin. Tapi saya nggak jamin rasanya akan segurih memakai Parmesan ya.

Selamat mencoba!

4 thoughts on “Mario Batali’s Cheese Pasta

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s